Cuka apel memiliki sifat anti jamur yang kuat. Hal ini membuat cuka
apel bermanfaat untuk mengobati infeksi seperti sariawan dan kurap di
kulit kepala, punggung, dan perut yang sering menyerang bayi yang baru
berusia beberapa bulan.
Untuk mengobati sariawan, gunakan larutan cuka apel dengan air (40 : 60) yang dijadikan sebagai obat kumur.
Untuk anak-anak yang belum bisa berkumur, oleskan kapas yang sudah dicelupkan ke dalam larutan cuka apel dan air,
kemudian oleskan pada lidah dan pipi bagian dalam. Cuka apel murni bisa
digunakan sebagai obat oles untuk mengobati kurap dan penyakit kulit
lain akibat jamur.